Cara Membuat Tumis Hati Sapi

--Cara Membuat Tumis Hati Sapi-- Kalo bicara daging sapi dengan keadaan saat ini rasanya miris yaa Cookers. Mau makan enak, tapi sayang uangnya. Dari yang harga normal 95k – 100k, saat ini malah bisa mencapai 150k loh. Nah, tapi itu kita bicara daging sapi Cookers. Resep yang kita bahas ini ada hubungannya dengan sapi sih, tapi hati-nya bukan daging-nya. Jadi lebih murah deh. Paling ngak, masih kerasa sapinya.
Cara Membuat Tumis Hati Sapi
Oke Cookers, resep yang akan kita coba bahas hari ini adalah Cara Membuat Tumis Hati Sapi. Hati sapi yang diolah dengan bumbu khas dan ditaburi dengan minyak zaitun, menjanjikan rasa yang akrab dengan lidah anda. Tidak kalah dengan masakan olahan daging sapi lainnya. Biarpun cuma hati-nya sapi sih. Untuk pembuatannya tidak terlalu sulit kok Cookers, tinggal ongseng-ongseng aja dah jadi, hehehehe. Penasaran?!

Gak usah cerita panjang lagi, kita langsung aja mulai pembuatannya. Kita awali dari persiapan bahan-bahannya terlebih dahulu yaa Cookers.

Bahan-Bahan:
  • 500 gram hati sapi, cuci bersih, kemudian iris tipis-tipis (1-2 cm diameternya, sesuai selera), sisihkan.
  • 5 buah kentang, potong dadu,minyak zaitun (Bisa di ganti dengan mentega / margarin), secukupnyagaram secukupnya
  • Minyak goreng, secukupnya

Bumbu-bumbu:
  • lada bubuk secukupnya
  • 3 butir bawang bombay, haluskan
Bahan-bahan Tumisan Hati Sapi

Setelah semua bahan-bahan dan bumbu-bumbu sudah tersedia, kita bisa masuk ke tahap pembuatannya. Let’s Cook!

Cara Membuat:
  • Panaskan minyak goreng, masukkan kentang lalu goreng setengah matang, sisihkan.
  • Panaskan minyak zaitun, masukkan bawang bombay, tumis hingga beraroma harum. 
  • Masukkan potongan kentang, aduk-aduk sebentar, kemudian masukkan motongan hati sapi, garam, dan lada bubuk secukupnya.
  • Aduk-aduk terus hingga hati sapi dirasa matang dan aroma nya sudah harum.
  • Matikan api, angkat, sajikan dan santap selagi hangat.

Bagaimana Cookers, tidak lah terlalu sulit bukan. Kalo yang sudah mencobanya dirumah pasti no comment dengan aroma dan rasanya. Untuk referensi resep masakan tumisan lainnya, kalian bisa lihat disini yaa

Subscribe to receive free email updates: